Hai nak,
tidak terasa usiamu di kandungan sekarang udah 27 minggu, yang artinya kurang dari seminggu lagi usiamu 7 bulan.
Rasanya perasaan ibu masih campur aduk, yang jelas bahagia tak terhingga bisa merasakan fase ini, fase yang dinantikan banyak wanita, fase dimana seorang wanita harus beradaptasi luar biasa, fase dimana masa transisi wanita yang harus banyak belajar agar kelak siap, siap untuk menjadi seorang ibu, siap untuk merawat dan membesarkan seorang manusia ciptaanNya yang terkasih, siap memberikan seluruh cinta bahkan hidup dan matinya.
Hai nak, ibu selalu menyapamu tiap hari dengan sebutan « dedek » atau « sayang » atau « anaknya ibu » atau « sayangnya ibu »
Kamu tumbuh sehat yaa di rahim ibu, tempat paling nyaman yang telah Allah desain dan ciptakan sedemikian rupa. Ayoo sama2 kita bersiap untuk nantinya menghadapi dunia bersama nantinya yaa nak, yang ibu yakin akan lebih tidak nyaman, tidak senyaman waktu kamu di dalam rahim ibu, tapi meskipun begitu ibu janji begitupun dengan ayah akan memberikan yang terbaik yang kami bisa untukmu, duniamu.
Hai nak, kamu yang lagi isep jempol atau lagi bolak/ik badan,
banyak perjuangan yang ayah ibu lalui untuk meminta Allah mempercayai ayah dan ibu untuk memilikimu, banyak yang ingin ibu ceritakan, tapi ibu tahu tanpa itupun kamu sudah merasakan segala perjuangan ini yaa nak. Terima kasih telah membersamai ibu dan ayah sampai saat ini dan sampai nanti...
Hai nak,
Kamu tau? Sekarang dunia sedang dimasa sulit, pandemi membuat semua manusia kalang kabut pun merasa takut. Tapi kamu juga harus tau bahwa banyak hikmah yang bisa dipetik dari pandemi ini.
Yang kuat yaa nak, ini memang masa sulit tapi ibu yakin kita bisa menghadapinya bersama, Ibu yakin saat kamu lahir di saat masa pandemi yang juga belum berakhir kamu akan menjadi pribadi yang justru lebih kuat, kita bisa nak!
Hai nak, kalo kata salah satu aplikasi kehamilan di handphone ibu 89 hari lagi kita ketemu yaaa
Kamu yang sehat yaa sayang,
Terima kasih sudah memberi ibu momen pertama ini, momen kehamilan,
Momen saat ibu mencintai seseorang dg tulus dari awal bahkan sebelum ibu melihat wujudmu,
Momen saat ibu berdebar dan terharu ketika pertama melihat dan mendengar detak jantung mu pertama kali di layar,
Momen saat ibu tidak pernah sabar untuk bertemu denganmu setiap bulan saat kontrol kehamilan,
Momen saat ibu selalu mendoakanmu dalam sujud ibu,
Momen saat ibu merasakan tiap gerakanmu,
Momen saat ibu mulai mendengarkan musik klasik, murotal al-quran bahkan membacakan mu dongeng.
Terima kasih yaa nak,
Tumbuh tumbuh dan berkembang dengan baik yaa....
Ibu dan ayah menantimu di hari bahagiaa itu
Ibu dan ayah mencintaimu....
Comments
Post a Comment